MUSDES PERENCANAAN PMBANGUNAN DAN PEMBENTUKAN TIM PENYUSUN RKP TAHUN 2024DI DESA GLAGAHSARI

  • Oct 24, 2023
  • Glagahsari

Kamis, 07 September 2023 tepat pukul 13.00 WIB telah dilaksanakan Musdes dalam rangka perencanaan pembangunan desa dan pembentukan Tim Penyusun RKP Desa Tahun 2024 di desa Glagahsari yang dilaksanakan oleh BPD Desa Glagahsari. 

Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Desa beserta Perangkatnya,  LPMD , RT, RW, Bidan Desa, Guru, , Kader, Kartar.

Acara tersebut dibuka oleh Bpk. M. Munir selaku Ketua BPD, Beliau menjelaskan tentang pengertian RKP (Rencana Kerja Pemerintah) yaitu Kegiatan rutin yang dilakukan Di desa pada setiap pertengahan tahun anggaran.

Selanjutnya Bpk MUJIONO (kepala Desa) beliau menyampaikan bahwa akan mengutamakan Pembangunan Infrastruktur di desa Glagahsari.

Kemudian Bapak Camat Soko memberikan Apresiasi kepada kinerja Pemerintah Desa Glagahsari dan meminta untuk mempertahankannya.

Selanjutnya Bapak Tris Kasi Pem Kecamatan Soko menjelaskan apa saja yang harus di anggarkan dalam anggaran Desa diantaranya :

1. Aktivasi BUMDES, 

2. Peningkatan Kualitas hidup Masyarakat

    Disini bu Ratna (Bidan Desa) menyampaikan bahwa ada 7 kasus Bumil Kek dan Balita Stunting.

3. Bebas ODF

4. Pengembangan Potensi Desa

5. Penanggulangan Miskin Ekstrim

Selanjutnya Bapak Imam Mahmudi Selaku Sekretaris Desa membacakan susunan Rencana Kerja Pemerintah di tahun 2024.

Dan dilanjut sharing dan diskisi dengan Audien untuk pembahasan Tentang pembentukan TIM RKP dan pembahasan daftar usulan.

 

Pelaksanaan Musdes tersebut Berjalan dengan lancar dan ditutup tepak pukul 15.30 WIB.